Minggu, 15 Maret 2020

Dasar-dasar Manajemen

Siapa manajer itu?
Manajer itu orang yang berwenang dan bertanggung jawab dalam menjalankan fungsi manajemen disebut manajer.
Manajer juga sering diartikan sebagai seseorang yang bekerja melalui orang lain dengan mengatur dan mengarahkan kegiatan-kegiatan mereka guna mencapai suatu tujuan.

Tingakatan Manajemen dalam Sebuah Perusahaan
1. Manajemen Puncak (Top Level of Management)
Adalah tingkat manajemen yang paling atas dan memiliki otoritas tertinggi pada sebuah organisasi perusahaan dan bertanggung jawab langsung kepada pemilik perusahaan.
2. Manajemen Tingkat Menengah (Middle Level of Management)
Manajemen tingkat menengah berada pada tengah-tengah dari hirarki manajemen pada sebuah perusahaan. Manajemen ini dipilih oleh manajemen puncak dan manajemen tingkat menengah bertanggung jawab atas pelaksanaan rencana yang sudah ditentukan oleh manajemen puncak.
3. Manajemen Lini Pertama (First Line Management)
Adalah tingkatan manajemen yang paling rendah dalam sebuah perusahaan. Manajemen ini bertugas untuk memimpin dan mengawasi kinerja tenang operasional.

Keahlian yang dibutuhkan seorang manajer
1. Keahlian Teknis (Technical Skill)
Kemampuan manajemen untuk mempergunakan prosedur, teknik serta pengetahuan pada bidang khusus.  Keahlian teknis sangat diperlukan oleh seorang manajer di lini pertama atau manajer yang berada pada tingkatan terendah karena manajer di lini ini sering kali terlibat secara langsung dengan pekerjaan teknis.
2. Keahlian Interpersonal (Interpersonal Skill)
Keahlian untuk bekerja secara bersama-sama, memahami serta memotivasi orang lain secara individu atau didalam kelompok.
3. Keahlian Konseptual (Conseptual Skill)
Kemampuan dalam mengkoordinir dan mengintegrasikan seluruh kepentingan serta kegiatan organisasi, keahlian ini sangat penting untuk manajemen puncak.
Kemampuan skill seorang manajer dalam usahanya untuk naik ke level yang lebih tinggi lagi tergantung kepada kemampuannta dalam memahami peran kerja departemeb yang lain seperti bagian keuangan, personalia, produksi, marketing dan yang lainnya.

Human Relations Skills
Kemampuan untuk bekerja dengan memahami, dan memotivasi orang lain, baik sebagai individu ataupun kelompok. Manajer membutuhkan keterampilan ini agar dapat memperoleh partisipasi dan mengarahkan kelompoknya dalam pencapaian tujuan.

Manajemen disebut ilmu pengetahuan dan seni
Manajemen disebut ilmu karena dalam pelaksanaanya manajemen memiliki 4 kegiatan pokok, yaitu planning, organizing, action, dan controlling.
Manajemen disebut seni karena dalam manajemen dibutuhkan kekompakan agar bisa bekerja secara bersama-sama.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar